WASHINGTON DC, iNews.id – Seorang kakek bernama Tony Payne berusia 80 tahun ditangkap aparat. Warga Tunnel Hill, sebuah kota di Negara Bagian Georgia, Amerika Serikat itu pun ditahan atas tuduhan terkait senjata.
Sebelumnya Tony memarkirkan mobilnya secara ilegal di halaman Gedung DPR AS (US Capitol), Washington DC, Rabu (19/10/2022) waktu setempat. Polisi juga menemukan tiga senjata api di dalam mobilnya.
Keterangan pihak berwenang, Tony Payne memarkirkan kendaraan karena hendak mengirimkan sejumlah dokumen ke Mahkamah Agung AS—yang letaknya bersebelahan dengan DPR AS.
“Tony Payne dari Tunnel Hill, Georgia, ditahan tiga tuduhan terkait senjata,” kata Kepolisian US Capitol dalam sebuah pernyataan tertulis, seperti dilansir Reuters, Kamis (10/10/2022) WIB.
Dua penumpang di dalam mobil sang kakek juga ikut ditangkap.
Petugas Kepolisian US Capitol melihat mobil van putih diparkir secara ilegal di dekat gedung Mahkamah Agung AS sekitar pukul 15.45 waktu setempat. Saat didekati, ketiga penumpang mobil mengaku datang untuk mengantarkan dokumen ke pengadilan.
Payne mengatakan kepada petugas bahwa dia memiliki senjata di dalam van itu. Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan dua pistol dan senapan, bersama dengan sejumlah pipa dan kontainer.
Kepolisian US Capitol mengungkapkan, ada puluhan orang ditangkap setiap tahun karena membawa senjata api ke halaman gedung parlemen AS itu.
Editor : Cahya Sumirat
Artikel Terkait