SANGIHE, iNews.id - Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe menyiapkan bingkisan untuk warga yang sudah divaksinasi Covid-19. Sebanyak 200 bingkisan berisi bahan pangan disiapkan untuk warga yang telah divaksinasi.
"Kami menyiapkan bingkisan untuk diberikan kepada warga masyarakat yang sudah divaksin melalui program vaksinasi Lanal Tahuna," kata Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe, Kolonel Laut (P) Sobarudin di Tahuna, Sabtu (16/10/2021).
Menurut dia, pembagian bingkisan merupakan salah satu strategi yang dilakukan Lanal Tahuna guna memotivasi masyarakat untuk bersedia divaksinasi.
"Pemberian bingkisan merupakan salah satu strategi yang digunakan oleh Lanal Tahuna guna memotivasi warga untuk divaksin," ujarnya.
Dia mengatakan, telah menyiapkan 200 bingkisan yang berisi bahan pangan untuk diberikan kepada setiap orang yang divaksin.
"Setelah menerima kartu vaksin maka kepada yang bersangkutan diberikan bingkisan satu paket bahan pangan," katanya.
Dia mengatakan, Lanal Tahuna terus mendukung program vaksinasi bagi masyarakat yang berada di Kabupaten Sangihe sebagai wilayah hukum Lanal Tahuna.
"Kami terus melaksanakan kegiatan vaksinasi sebagai bentuk dukungan terhadap program pemerintah. Hari ini kami siapkan sebanyak 400 sampai dengan 500 botol vaksin," ujarnya.
Editor : Cahya Sumirat
Artikel Terkait