get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawa Sajam, Sopir di Manado Diamankan Tim Maleo Polda Sulut

3 Pelaku Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi saat Hendak Jual ke Warga

Kamis, 30 April 2020 - 00:54:00 WITA
3 Pelaku Penggelapan Mobil Rental Ditangkap Polisi saat Hendak Jual ke Warga
Tim Maleo Polda Sulut saat mengamankan pelaku penggelapan mobil rental ( Foto : iNews.id/Arther)

MANADO, iNews.id  - Tiga pria pelaku penggelapan mobil rental ditangkap Tim Khusus Maleo Polda Sulawesi Utara (Sulut). Mereka diamankan saat berada di Desa Pineleng Satu, Kecamatan Pineleng, Kabupaten Minahasa, Rabu (29/4/2020) dini hari.

Identitas ketiga pelaku yakni berinisial DN alias Delon (45) warga Desa Borgo, Kecamatan Tombariri Induk, Kabupaten Minahasa, BW alias Bobby (37) warga Kelurahan Bailang, Kecamatan Bunaken, Kota Manado dan JD alias Jun (56) warga Kelurahan Taas, Kecamatan Tikala, Manado.

Katimsus Maleo Kompol Prevly Tampanguma mengatakan, penangkapan itu berawal saat salah seorang Tim Maleo Polda Sulut melihat postingan netizen di media sosial (medsos). Laporan warga telah terjadi kasus penggelapan mobil Avanza DB 1136 AZ, milik Joyce Kandow.

Berdasarkan postingan netizen tersebut, Timsus yang dipimpin Ipda Fadhly langsung mencari informasi keberadaan para pelaku.

Setelah informasi didapatkan, Timsus Maleo Polda Sulut langsung menyergap pelaku saat hendak menjual kendaraan kepada seorang warga di Desa Pineleng Satu, Kecamatan Pineleng, Kabupaten Minahasa. 

“Modus ketiga pelaku yakni medatangi korban sebagai penyewa mobil rental selama seminggu. Setelah masa pinjaman usai korban mencoba menghubungi ketiga pelaku lewat telepon seluler, namun nomor mereka sudah tak aktif. Para pelaku belum membayar uang sewa,” ujar Prevly.

Kabid Humas Polda Sulut Jules Abraham Abast menambahkan jika ketiga pelaku sudah diamankan.

"Mereka kini sedang dalam pemeriksaan penyidik," katanya.

Editor: Arther Loupatty

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut