Gempa Magnitudo 6,9 Guncang Melonguane Sulut, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
Minggu, 06 September 2020 - 23:57:00 WITA

JAKARTA, iNews.id – Gempa bumi dengan Magnitudo 6,9 mengguncang Melonguane, Sulawesi Utara, Minggu (6/9/2020) malam sekitar pukul 22.23 WIB.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan, gempa tersebut tidak berpotensi tsunami.
“Info Gempa Mag:6.9, 06-Sep-20 22:23:43 WIB, Lok:6.11 LU,125.98 BT,” tulis BMKG dalam akun twitter-nya @infoBMKG.
Dari analisa BMKG, gempa tersebut terjadi di 247 km Barat Laut dari Melonguane, Sulut, dengan kedalaman 10 km.
Hingga malam ini, belum diketahui dampak yang ditimbulkan akibat gempa tersebut. Masyarakat diminta tetap tenang dan waspada terhadap gempa susulan.
Editor: Kastolani Marzuki