get app
inews
Aa Text
Read Next : 29 Pria yang Jadi Tersangka Pesta Gay di Surabaya Positif HIV, Ini Langkah Dinkes

Kasus Baru Covid-19 di Sulut Sepekan Terakhir Turun Jadi 5.122 Orang

Rabu, 02 Maret 2022 - 16:11:00 WITA
Kasus Baru Covid-19 di Sulut Sepekan Terakhir Turun Jadi 5.122 Orang
Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Daerah Provinsi Sulut, Steaven P Dandel. (Foto: Antara)

MANADO, iNews.id - Satgas Penanganan Covid-19 Sulawesi Utara (Sulut) mendata, kasus baru yang terjadi pada periode tanggal 22-28 Februari 2022 turun menjadi 5.122 orang. Jumlah tersebut lebih kecil dibanding minggu sebelumnya.

"Mudah-mudahan tidak terjadi lonjakan lagi," harap Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Daerah Provinsi Sulut, Steaven P Dandel, MPH di Manado, Senin (1/3/2022).

Jumlah ini lebih sedikit bila dibandingkan dengan akumulasi kasus baru yang terjadi pada periode sebelumnya tanggal 15-21 Februari 2022, yakni sebanyak 6.164 orang.

Berurutan, kasus baru harian yang terjadi sepekan terakhir ini yaitu 1.125 orang (22/2), kemudian 1.086 orang (23/2), selanjutnya 844 orang (24/2), lalu 856 orang (25/2), turun 552 orang (26/2), berkurang 442 orang (27/2) dan sebanyak 217 orang (28/2).

Kasus baru Covid-19 terbanyak terjadi pada Selasa, 22 Februari 2022, saat itu sebanyak 1.125 orang.

Angka kasus baru pada hari itu sekaligus menjadi yang terbanyak bila dibandingkan dengan kasus baru yang terjadi pada puncak gelombang kedua dan pertama.

Puncak gelombang kedua tanggal 31 Juli 2021 terjadi sebanyak 708 kasus baru sementara puncak gelombang pertama tanggal 25 Januari 2021 sebanyak 241 kasus baru.

Hingga 28 Februari 2022, akumulasi kasus terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai 48.484 orang, sembuh 36.716 orang, meninggal dunia 1.089 orang dan masih dirawat 10.679 orang. 

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut