get app
inews
Aa Text
Read Next : Kasus Warga Pangandaran Tewas di Lembaga Rehabilitasi Jiwa, 23 Saksi Diperiksa

Kegiatan Keagamaan di Lapas Gorontalo Ditingkatkan, Ada Pesantren Kilat hingga Lomba Baca Al Quran

Selasa, 12 April 2022 - 16:54:00 WITA
Kegiatan Keagamaan di Lapas Gorontalo Ditingkatkan, Ada Pesantren Kilat hingga Lomba Baca Al Quran
Seorang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) membaca Al quran di Lapas Kelas IIA, Kota Gorontalo, Gorontalo, Selasa (12/4/2022). (Foto: Antara)

GORONTALO, iNews.id - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Gorontalo meningkatkan kegiatan keagamaan selama bulan Ramadan. Kegiatan keagamaan ini harus diikuti  Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Kota Gorontalo.

"Kegiatan yang dilakukan di antaranya pesantren kilat, lomba membaca Iqra dan tadarus Al Quran yang digelar di selasar Masjid At-Taubah Lapas Gorontalo," kata Kepala Seksi Binadik Lapas Gorontalo Kasdin Lato di Gorontalo, Selasa (12/4/2022).

Rangkaian kegiatan itu dilakukan dalam rangka peningkatan amalan ibadah saat bulan suci Ramadan 1443 H, yang diintegrasikan dengan rangkaian HUT Ke-58 Bhakti Pemasyarakatan tahun 2022 di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Gorontalo.

"Warga binaan sangat antusias mengikuti kegiatan ini," ucap Kasdin.

Menurut dia, antusias yang tinggi dari WBP merupakan langkah maju dalam proses pembinaan khususnya pembinaan mental spiritual bagi warga binaan.

"Terlebih lagi terlihat ada kejutan dalam gelaran lomba keagamaan pada tahun ini, di mana beberapa petugas lapas yang menjadi wali narapidana turut menyemangati warga binaan yang menjadi binaannya," katanya.

Kasdin mengatakan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Gorontalo mengapresiasi kepada seluruh pihak baik warga binaan, petugas wali narapidana, dan pengurus Takmirul Masjid At-Taubah yang senantiasa konsisten turut membantu dalam pelaksanaan kegiatan pembinaan bagi WBP.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut