Rumah Seorang Penyuluh Agama di Dumagin Bolsel Ludes Terbakar

BOLSEL, iNews.id - Rumah salah seorang Penyuluh Agama Islam non-PNS Kecamatan Pinolsian Timur Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bolmong Selatan (Bolsel) ludes dilahap api. Kebakaran terjadi akibat korsleting listrik.
Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pinolosian Timur Abdul Hafid Attamimi menginformasikan jika rumah yang terbakar merupakan milik dari penyuluh Agama Islam yang bernama Rohana Zain yang berada di Desa Dumagin B, Kecamatan Pinolosian Timur, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.
"Peristiwa kebakaran terjadi pada hari Minggu pukul 19.30 Wita," ujarnya, Senin (13/2/2023).
Menurut keterangan korban bahwa kebakaran terjadi akibat korsleting listrik dari rice cooker, pada saat kejadian korban berada di teras rumah sementara api menjalar dari dapur, sehingga korban mengetahui ketika api sudah mulai membesar.
Pertolongan telah dilakukan oleh warga setempat namun karena keterbatasan air dan besarnya kobaran api maka rumah dan seluruh isinya tidak ada yang dapat diselamatkan.
Kakankemenag Bolmong Selatan, Nasri Sakamole dan jajaran Kemenag Bolmong Selatan mengucapkan turut prihatin atas musibah yang dialami.
"Kami turut prihatin, semoga tetap diberikan ketabahan dan kesabaran untuk korban, yakin dan percaya bahwa pasti ada hikmah dibalik semua musibah yang terjadi," ucap Sakamole.
Editor: Cahya Sumirat