Gubernur Olly Dondokambey didampingi Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Utara, Ratih Hapsari Kusumawardani menyerahkan DIPA Kementerian/Lembaga kepada Kepala Balai Wilayah Sungai Sulawesi I, I Komang Sudana. (Foto: Antara)

MANADO, iNews.id - Postur belanja negara di Provinsi Sulawesi Utara tahun 2023 mencapai Rp21,6 triliun. Belanja negara tahun 2023 tersebut terdiri atas belanja pemerintah pusat sebesar Rp8,7 triliun dan transfer ke daerah sebesar Rp12,9 triliun.

"APBN 2023 dirancang untuk tetap menjaga optimisme pemulihan ekonomi namun pada saat yang sama juga meningkatkan kewaspadaan dalam merespons gejolak global yang masih terus berlangsung," ujar Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sulawesi Utara, Ratih Hapsari Kusumawardani pada Penyerahan DIPA Kementerian/Lembaga serta Transfer Ke Daerah Tahun 2023 serta Penyerahan Penghargaan Piagam WTP tahun 2021 di Manado, Senin (5/12/2022).

Belanja negara diarahkan untuk mendukung pemulihan ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan rakyat antara lain melalui belanja pendidikan dan kesehatan, untuk membangun SDM unggul dan produktif, penyelesaian proyek-proyek strategis nasional termasuk pembangunan ibukota negara baru.

Selain itu, penguatan hilirisasi industri dan pengembangan ekonomi hijau untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkesinambungan menjaga dan memperkuat jaring pengaman sosial terutama bagi masyarakat miskin dan rentan, menurunkan kemiskinan ekstrem dan mengurangi kesenjangan.

Belanja negara juga dialokasikan untuk meningkatkan kinerja pemerintah daerah dalam perbaikan layanan kepada masyarakat dan memajukan perekonomian di daerah dan terakhir mendukung reformasi birokrasi penyederhanaan regulasi dan mendukung persiapan Pemilu tahun 2024

Belanja pemerintah pusat sebesar Rp8,7 triliun terdiri atas belanja pegawai Rp3,24 triliun, belanja barang sebesar Rp3,63 triliun, belanja modal Rp1,8 triliun dan belanja bantuan sosial sebesar Rp25,29 miliar.


Editor : Cahya Sumirat

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network