Ilustrasi cuaca buruk di Manado yang menganggu aktivitas penerbangan. (Foto : Ist)

MANADO, iNews.id - Cuaca buruk yang melanda Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut) turut berdampak pada aktivitas penerbangan di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado. Satu Pesawat terpaksa harus divert atau dialihkan mendarat di bandara lain, sedangkan satu pesawat lainnya mengalami delay, Jumat (3/3/2023).

Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado Yanti Pramono kepada MNC Portal Indonesia mengatakan, satu pesawat dari Makassar dengan tujuan Manado dialihkan ke bandara di Gorontalo. Kemudian satu pesawat dari Manado ke Makassar mengalami delay.

"Untuk flight JT 742 dengan rute UPG-MDC divert ke Gorontalo dan untuk flight JT 743 MDC -UPG delay," kata Yanti, Jumat (3/3/2023) malam.

Cuaca buruk memang melanda Manado sejak beberapa hari belakangan. BMKG dalam keterangan resminya menyampaikan, berdasarkan intepretasi data satelit cuaca dan radar cuaca BMKG Stasiun Meteorologi Sam Ratulangi Manado  terkini pada jam 12.14 UTC (20.14 Wita) terpantau awan Cumulunimbus (awan hujan) signifikan untuk terjadi hujan sedang - lebat. 


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network