MINAHASA, iNews.id - Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Setyo Budiyanto mengecek kesiapan seluruh anggota dalam melaksanakan tugas dan melayani masyarakat. Setelah pengecekan nanti akan dievakuasi apa saja yang harus diperbaiki.
“Saya melihat bahwa, kesiapan semua sudah siap untuk melaksanakan tugas, kemudian kantornya juga sudah bagus," kata Kapolda kepada wartawan disela-sela kunjungan di Polres Minahasa, Senin (272/2023).
Kapolda mengatakan mendapatkan laporan dari Kapolres Minahasa dan melihat secara langsung, kemudian bisa melakukan evaluasi, berbagai hal lainnya yang berhubungan dengan pelaksanaan tugas-tugas kepolisian.
Kapolda mengapresiasi kolaborasi pihak TNI-Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Minahasa yang sudah berjalan baik selama ini.
Editor : Cahya Sumirat