Kapolda Sulut Irjen Pol Roycke Harry Langie menerima gelar Doktor Ilmu Hukum Cumlaude dari Universitas Trisakti dalam Sidang Terbuka Promosi Doktor di Jakarta. (Foto: Polda Sulut)

JAKARTA, iNews.id - Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Roycke Harry Langie meraih gelar Doktor Ilmu Hukum dengan predikat Cumlaude dari Universitas Trisakti, Jakarta. Gelar tersebut dia peroleh usai berhasil mempertahankan disertasi dalam Sidang Terbuka Promosi Doktor yang digelar di Auditorium Gedung H Lantai 2 Universitas Trisakti, Selasa (11/11/2025).

Dalam sidang terbuka yang dipimpin Rektor Universitas Trisakti Prof Kadarsah Suryadi, jenderal bintang dua ini sukses memaparkan dan mempertahankan disertasinya yang berjudul “Strategi Optimalisasi Kerja Sama Pemberantasan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)”.

Turut hadir dalam sidang tersebut Promotor Prof Eriyantouw Wahid, serta Co-Promotor Endang Pamdandari, yang mendampingi proses ujian.

Dalam disertasinya, Irjen Roycke menjelaskan strategi pemberantasan TPPO yang ideal dan komprehensif, dengan menekankan pentingnya sinergi antarinstansi, harmonisasi kebijakan hukum dan penyelarasan peraturan perundangan yang terkait dengan upaya pemberantasan perdagangan orang di Indonesia.


Editor : Donald Karouw

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network