Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri mengaku sangat bersimpati terhadap kritikan yang diterima Presiden Joko Widodo. (Foto: Ist)

Dia pun meminta semua pihak bersatu padu dalam  menghadapi pandemi Covid-19. Dibutuhkan semangat gotong royong di masa sulit ini. 

"Saya katakan ke Pak jokowi. Bapak yang tegar saja. Kami di belakang bapak karena ini adalah cobaan bukan hanya di Indonesia tapi seluruh dunia. Coba dilihat di televisi negara super power Amerika pun mengalami. Saya sangat sedih kalau banyak orang yang sepertinya menjelekkan pak Jokowi. Pak Jokowi gagal. Pemerintah kita gagal," ucap Megawati. 

Sementara itu, Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto yang ikut mendampingi Megawati dalam acara tersebut menegaskan bahwa kebijakan PDIP terhadap Pemerintahan Presiden Jokowi sangat jelas. 

“PDI Perjuangan memberikan dukungan sepenuhnya kepada Pemerintahan Presiden Jokowi, terlebih dalam situasi yang sulit seperti ini. Dukungan Partai semakin kokoh,” kata Hasto. 


Editor : Cahya Sumirat

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network