Kapoksahli Pangdam XVIII/ Kasuari Brigjen TNI Yusuf Ragainaga. (Foto: Dispenad).

Yusuf Ragainaga menggantikan Brigjen TNI Drajad Brima Yoga, yang diberi tugas baru sebagai Danrem 043/Gatam (Lampung) Kodam II/Sriwijaya. Adapun Yusuf sebelumnya menjabat Kasrem 173/PVB (Biak) Kodam XVII/Cendrawasih.

Dengan penunjukan tersebut, dia pun pecah bintang alias menjadi perwira tinggi. Satu bintang emas kini resmi tersemat di pundaknya.

Lahir di Serui, 8 Januari 1967, Yusuf merupakan abituren (lulusan) Akademi Militer 1990 dari kecabangan infanteri. Berbagai jabatan pernah diembannya, mulai Dandim 0827/Sumenep (2009), Wairdam V/Brawijaya, Kababinminvetcaddam IV Diponegoro (2018-2019) hingga Staf Ahli Pangdam XVII/Cenderawasih bidang Hukum dan Humaniter (2019- 2020).

Dia selanjutnya dimutasi sebagai Kasrem 173/Praja Vira Braja (2020- 2021) dan berlanjut kini sebagai Kapoksahli Pangdam Kasuari.

Di tempat barunya, Yusuf akan membantu tugas-tugas Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, Pangdam Kasuari. Menariknya, Cantiasa juga lulusan Akmil 1990 alias rekan satu letting Yusuf. Cantiasa merupakan peraih penghargaan Adhi Makayasa alias lulusan terbaik. 


Editor : Cahya Sumirat

Sebelumnya
Halaman :
1 2

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network