WASI mengadakan pelatihan fotografi bawah laut untuk 30 orang penyelam lokal dari Manado, Bitung dan sekitarnya. (Foto: Ist,)

Ketua WASI, Tri Tito Karnavian yang memimpin langsung penyelaman ini mengatakan bahwa ini merupakan kegiatan rutin dari WASI setiap Agustus yang berhubungan dengan hari ulang tahun Indonesia.

"Dan tahun ini adalah ulang tahun yang ke-77. Kita mencoba sesuatu yang baru dalam memperingati hari ulang tahun ini dimana selama ini kita selalu fokus pada siang hari, dan ini kita untuk memperkenalkan kepada masyarakat bahwa kegiatan menyelam itu tidak hanya dilakukan pada siang hari tetapi bisa juga di malam hari yaitu night dive," tuturnya, Rabu (17/8/2022).

Kegiatan ini juga kata dia dilakukan untuk memperkenalkan Bitung sebagai destinasi wisata dan sebagai cara untuk menumbuhkan jiwa patriotisme dan cinta tanah air di kalangan anak-anak muda.

"Di sini banyak sekali spot-spot selain untuk makro juga ada untuk spot-spot untuk wide yaitu untuk yang tidak melaksanakan fotografi tapi bisa juga menikmati fun dive di spot-spot di beberapa tempat," ujarnya.


Editor : Cahya Sumirat

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network