Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo didampingi Wakil Bupati Hendra Hemeto pada pelaksanaan vaksinasi bagi pelajar di Kabupaten Gorontalo.(Foto: Antara/Diskominfo)

GORONTALO, iNews.id - Pelajar di Kabupaten Gorontalo mulai menjalani vaksinasi Covid-19 yang digelar dinas pendidikan dan kebudayaan. Vaksinasi dilakukan untuk persiapan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.

"Pelaksanaan vaksinasi bagi peserta didik ditargetkan selesai selama dua minggu kedepan, termasuk para guru dan orang tua," ucap Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo di Gorontalo, Kamis (26/8/2021).

Pemerintah Kabupaten Gorontalo akan melangsungkan sistem belajar tatap muka terbatas mulai 1 September 2021, namun dengan catatan, seluruh pelaku pendidikan sudah divaksin atau minimal 70-80 persen termasuk guru dan orang tua.

Langkah vaksinasi bagi kalangan pendidikan menjadi langkah strategis Pemerintah Kabupaten Gorontalo untuk menekan pengaruh besar efek pandemi Covid-19 dibidang pendidikan. Karenanya Nelson menegaskan sistem PTM terbatas juga akan didampingi dengan sistem pembelajaran secara daring.


Editor : Cahya Sumirat

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network