Kepala LPKA UPT Kanwil Kemenkumham Gorontalo, Kurnia Panji Pamekas (kanan) dan Kakanwil Kemenag Kota Gorontalo, Misnawati Nuna (kiri) memberikan buku kepada anak didik pemasyarakatan di LPKA Kota Gorontalo, Selasa (26/7/2022). (Foto: Antara)

GORONTALO, iNews.id - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) UPT Kanwil Kemenkumham Gorontalo menggelar Lomba Islami. Lomba bagi anak didik tersebut dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1444 Hijriah di Kota Gorontalo.

"Lomba yang kita adakan yaitu kultum, adzan, tilawah Alquran, Imam shalat berjamaah, hafalan Alquran dan tablig akbar," ujar Kepala LPKA Gorontalo, Panji Kurnia Pamekas, Selasa (26/7/2022).

Panji Kurnia Pamekas mengatakan sebanyak 21 peserta mengikuti enam jenis Lomba Islami tersebut

Ia mengungkapkan, tujuan kegiatan lomba itu agar anak didik di LPKA Gorontalo lebih menguatkan iman dan islamnya.

"Inti dari semua itu adalah karena kehidupan dalam seni, kehidupan mereka akan terasa indah, tapi kadang kita lupa bahwa kehidupan dengan agama itu hidup kita akan terarah," kata Panji.

Tema yang diangkat pada lomba tahun ini yaitu "Meningkatkan nilai keislaman anak di era milenial menuju generasi yang berakhlakul karimah".

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Gorontalo, Misnawaty Nuna mengatakan sangat mendukung kegiatan keagamaan yang dilakukan oleh LPKA Gorontalo tersebut.

"Insya Allah pembinaan-pembinaan seperti ini bisa menggugah hati mereka untuk senantiasa ingat bahwa hidup ini hanya sementara di dunia," ujar Misnawaty.

Suatu saat nanti ketika telah selesai menjalani pembinaan di LPKA kata dia, para anak didik akan kembali ke masyarakat.

"Mereka harus tetap semangat bahwa kehidupan tidak hanya berakhir di tempat ini, tetapi mereka harus terus hidup dan berjuang hingga nanti saatnya kita semua kembali ke haribaan Allah," ucap dia.


Editor : Cahya Sumirat

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network