MINAHASA UTARA, iNews.id - Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Manado melaksanakan siaga SAR khusus selama 18 hari. Basarnas memastikan kesiapan personel dan kondisi alut yang akan digunakan bila terjadi musibah atau bencana saat momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021.
Kepala Basarnas Manado Subri Sinaga mengatakan, diperkirakan puncak arus masuk di provinsi Sulawesi Utara yang memanfaatkan waktu libur panjang yakni tanggal 23 Desember 2020 dan 3 Januari 2021.
“Pengguna transportasi darat, laut maupun udara tentunya akan mengalami peningkatan. Begitu pula pada beberapa objek objek wisata yang ada di Sulawesi Utara,” ujarnya saat apel kesiapsiagaan Jumat (18/12/2020).
Kepala Kantor Basarnas Manado itu menegaskan gelar siaga SAR Khusus agar selalu memperhatikan ketentuan terkait Covid-19. Poin penting yang dipertegas yakni posko mandiri yang memperhatikan fasilitas sesuai protokol Covid-19.
Begitu juga koordinasi bersama Gugus Tugas Covid-19 dalam menjalankan siaga sesuai rencana yang telah ditentukan.
“Diwajiban tim memberikan laporan kepada Kabasarnas secara berkala, dan berkoordinasi dengan instansi atau pun potensi SAR terkait,”katanya.
Dijelaskan, seluruh anggota personil Basarnas Manado disiapkan dalam siaga SAR khusus ini. Penempatan posko mandiri berada di Minahasa Utara sebagai posko induk Basarnas.
Editor : Cahya Sumirat
Artikel Terkait