get app
inews
Aa Text
Read Next : Petani di Lampung Barat Ditemukan Tewas Diduga Diserang Harimau, Tubuh Tak Utuh

32 Tim Siap Berkompetisi di Futsal Dandim Cup 2021 Manado

Minggu, 07 November 2021 - 14:02:00 WITA
32 Tim Siap Berkompetisi di Futsal Dandim Cup 2021 Manado
Kodim 1309 Manado menggelar Dandim Cup 2021. (Foto: Ist.)

MANADO, iNews.id - Sebanyak 32 tim futsal yang ada di Kota Manado akan berkompetisi dalam Dandim Cup 2021. Futsal saat ini menjadi salah satu cabang olah raga (cabor) favorit untuk anak muda di Kota Manado.

“Untuk lebih menggairahkan kompetisi futsal di Kota Manado Kodim 1309 Manado menggelar Dandim Cup 2021,” kata Komandan Kodim 1309 Manado, Kolonel Inf Daniel Edgar Syaloom Lalawi, Sabtu (6/11/2021). 

Kolonel Inf Daniel Edgar Syaloom Lalawi mengatakan Dandim Cup 2021 ini untuk lebih menambah kompetisi futsal di Kota Manado agar para anak muda dan milenial bisa menyalurkan hobby mereka ke arah yang lebih positif.

"Saya berharap kompetisi ini dilaksanakan dengan menjunjung sportifitas yang tinggi," kata Dandim 1309 Manado, dalam pembukaan Dandim Cup 2021.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut