Begini Respons Angelina Sondakh saat Ditanya soal Balik ke Politik
JAKARTA, iNews.id - Mantan politikus Partai Demokrat, Angelina Sondakh, tak begitu menanggapi pertanyaam awak media mengenai apakah bakal balik ke dunia politik atau tidak. Pertanyaan disampaikan usai Angelina melaporkan diri ke Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Jakarta Selatan, di Jagakarsa, Jumat (4/3/2022).
"Nanti kita akan atur jadwal (wawancara)," ujar Angelina singkat.
Tak ada lagi pernyataan mendetail yang disampaikan Angelina. Dia mengaku saat ini fokus melapor lagi ke Bapas dua minggu kemudian.
"Saya lapor diri pertama. Insya Allah tanggal 18 (Maret 2022) saya akan lapor kembali. Untuk teman-teman media, karena ada aturan PPKM, nanti kita jadwalkan (waktu wawancara) kembali. Terima kasih," tuturnya.
Angelina datang ke Bapas Jaksel pada sekitar pukul 10.44 WIB menggunakan mobil Nissan X Trail berwarna hitam. Dia memilih langsung pergi usai melapor, tanpa banyak memberikan pernyataan ke awak media.
Angelina baru saja bebas menjalani hukuman penjara selama 10 tahun terkait kasus korupsi. Dia dipenjara lantaran terlibat dalam kasus korupsi pembangunan Wisma Atlet Hambalang.
Editor: Cahya Sumirat