get app
inews
Aa Text
Read Next : Sumatera dan Kalimantan Masuk Musim Hujan, Bertahap Meluas ke Selatan hingga Timur Indonesia

Harga Ikan Tuna di Gorontalo Naik Menjadi Rp80.000 per Kg

Kamis, 03 Februari 2022 - 08:20:00 WITA
Harga Ikan Tuna di Gorontalo Naik Menjadi Rp80.000 per Kg
Seorang pedagang ikan melayani pembeli di Dulomo, Kota Gorontalo, Rabu (2/2/2022). (Foto: Antara)

GORONTALO, iNews.id - Harga ikan tuna yang dijual di sejumlah tempat penjualan ikan di Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, mengalami kenaikan. Harga per kilogram (kg) kini menjadi Rp80.000.

Salah seorang pedagang ikan di pasar tradisional Dulomo, Fery, mengatakan harga penjualan ikan tuna naik hingga Rp80.000 per kg dari sebelumnya dijual dengan harga Rp60.000 per kg. 

"Sekarang harga ikan tuna Rp80.000 per kg, dan memang beberapa pembeli sempat mengeluh kenaikan harga ini," ucapnya, Rabu (2/2/2022).

Kenaikan harga ikan disebabkan cuaca angin laut yang cukup berpengaruh pada hasil tangkapan nelayan, sehingga distribusi ke pedagang sangat terbatas.

Hal serupa dikatakan pedagang lainnya, Wawan, walaupun harga ikan kadang tidak menentu karena cuaca namun harga ikan tuna di pasaran tetap mengalami kenaikan.

"Kalau dulunya ikan tuna hanya dijual harga di atas Rp35.000, kemudian naik hingga Rp65.000 per kg, dan sekarang sudah capai Rp80.000 per kg," katanya.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut