get app
inews
Aa Text
Read Next : Polwan Polres Gorontalo Kota Bagikan Masker di Pasar Moodu

Kabar Baik di Gorontalo, Vaksinasi Covid-19 Dosis Satu Capai 77 Persen

Senin, 03 Januari 2022 - 20:32:00 WITA
Kabar Baik di Gorontalo, Vaksinasi Covid-19 Dosis Satu Capai 77 Persen
Pemerintah Provinsi Sulut berharap masyarakat termotivasi melakukan vaksinasi di pusat-pusat layanan kesehatan yang menyediakan vaksin. (Foto: Antara)

GORONTALO, iNews.id – Vaksinasi Covid-19 dosis satu di Gorontalo hingga 3 Januari 2022 telah mencapai 77,24 persen atau 724.801 orang, dari total sasaran sebanyak 938.409 orang.

Sementara capaian vaksin dosis kedua yakni sebesar 46,24 persen atau 433.875 orang. Sedangkan untuk dosis tiga yaitu 60 persen atau 5.151 orang.

Hal itu diungkapkan oleh Gubernur Gorontalo Rusli Habibie. Dia pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, atas pencapaian Provinsi Gorontalo yang berhasil menekan laju penyebaran Covid-19 dan juga melampaui target nasional vaksinasi di atas 75 persen,” kata Rusli di Gorontalo, Senin (3/1/2022).

Menurut Rusli, pencapaian ini adalah kerja bersama antar-Forkopimda provinsi dan kabupaten/kota, bupati/wali kota. Termasuk juga antara tenaga kesehatan (nakes), perguruan tinggi, sektor swasta, tokoh agama, tokoh adat dan seluruh elemen masyarakat.

Capaian vaksinasi berhasil, penyebaran Covid-19 melandai dan paling penting keamanan saat Natal dan Tahun Baru juga terlaksana,” ujar Rusli.

Rusli menyebut, capaian ini juga merupakan indikator kepatuhan masyarakat Gorontalo terhadap semua imbauan pemerintah, yakni pusat hingga daerah.

Dia menyampaikan, seluruh jajaran di daerah juga telah melaksanakan tugas sesuai dengan instruksi Presiden Joko Widodo. Rusli juga percaya rasa aman saat Natal dan Tahun Baru 2022 juga telah tercipta.

Editor: Reza Fajri

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut