get app
inews
Aa Text
Read Next : 2.192 Prajurit dan ASN Kodam Cenderawasih Naik Pangkat, Ini Pesan Pangdam Mayjen Amrin Ibrahim

Kasdam XIII/Merdeka: Ziarah Kewajiban Moral Prajurit Hormati Pahlawan

Kamis, 15 Desember 2022 - 07:57:00 WITA
Kasdam XIII/Merdeka: Ziarah Kewajiban Moral Prajurit Hormati Pahlawan
Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI M. Luthfie Beta saat memimpin Upacara ziarah si TMP Kairagi Manado. (Foto: Antara/HO-Pendam XIII Merdeka)

MANADO, iNews.id - Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI M. Luthfie Beta mengatakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP)  adalah salah satu bentuk kewajiban moral bagi seluruh prajurit TNI. Hal itu dilakukan dalam rangka mengenang dan menghargai serta menghormati jasa-jasa para pahlawan.

"Para pahlawan tersebut  telah gugur dalam membela tanah air, dengan perjuangan gigih dan semangat dengan mengorbankan jiwa raga," katanya saat  ziarah ke TMP Kairagi Manado, dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika (HJK) TNI AD Tahun 2022, Rabu (14/12/2022).

Dia menambahkan, ziarah ini merupakan salah satu bentuk penghargaan terhadap pengorbanan para leluhur kita yang sudah bekerja keras dan semangat dalam merebut negara ini.

Dalam rangka memperingati (HJK) Hari Juang Kartika TNI AD Tahun 2022 yang jatuh pada 15 Desember, jajaran Prajurit TNI AD melaksanakan ziarah rombongan secara serentak sampai setingkat Kodim.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut