get app
inews
Aa Text
Read Next : Terungkap! Ibu dan Anak Tewas Terbakar di Nganjuk Diduga Dibunuh Pacar Sang Anak 

Terekam CCTV, Aksi Heroik Polisi Gagalkan Percobaan Pembakaran Ruko di Citraland Manado

Jumat, 17 Februari 2023 - 21:16:00 WITA
Terekam CCTV, Aksi Heroik Polisi Gagalkan Percobaan Pembakaran Ruko di Citraland Manado
Tangkapan layar aksi polisi heroik gagalkan percobaan pelaku pembakaran kantor ruko di kawasan Citraland Manado. (Foto : Ist)

Dengan penuh kesigapan dan keberanian, Faisal lalu mendekat dan meringkus pria tersebut hingga keduanya sempat terjatuh di lantai yang tersiram pertalite dan merebut korek api.

“Saya lalu menghubungi tim Resmob Polda Sulut yang datang di TKP beberapa saat kemudian. Pria tersebut lalu diserahkan oleh Tim Resmob ke Polsek Malalayang,” ucapnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abraham Abast mengapresiasi kesigapan dan keberanian Briptu Faisal Idrus tersebut.

“Apresiasi dan salut atas tindakan Briptu Faisal Idrus. Karena jika tidak digagalkan, aksi tersebut bisa membahayakan keselamatan orang lain bahkan pria tersebut. Semoga tindakan Briptu Faisal Idrus ini bisa memotivasi anggota Polda Sulut lainnya dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar Abast.

Sejauh ini belum diketahui siapa pria berhelm kuning dan apa motifnya coba membakar kantor di kawasan ruko tersebut.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut