get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Hari Ini Magnitudo 4,5 Guncang Melonguane Sulut

Waduh, Ada 12.716 Warga Manado yang Melewatkan Jadwal Vaksinasi Kedua

Kamis, 15 Juli 2021 - 11:10:00 WITA
Waduh, Ada 12.716 Warga Manado yang Melewatkan Jadwal Vaksinasi Kedua
Seorang warga saat menjalani vaksinasi tahap pertama di Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. (Foto: Istimewa)

MANADO, iNews.id - Banyak warga Kota Manado, Sulawesi Utara melewatkan jadwal vaksinasi kedua. Penyebabnya karena berbagai alasan tertentu.

Padahal, vaksin Covid-19 akan bekerja lebih efektif memberi perlindungan apabila diberikan sebanyak dua dosis sehingga risiko penularan menjadi rendah.

"Catatan kami, sampai dengan tanggal 14 Juli 2021, ada 12.716 masyarakat yang sudah melewatkan jadwal vaksin kedua. Beberapa orang mungkin melewatkan dosis kedua karena lupa jadwal pemberian vaksin," ujar Wali Kota Manado Andrei Angouw, Kamis (15/7/2021).

Menurutnya, vaksin pertama saja masih sangat tidak cukup untuk melindungi diri dari penyebaran Covid-19.

"Sampai dengan akhir Juli ada 63.772 orang yang akan jatuh tempo jadwal vaksinasi kedua. Mereka baru menerima dosis pertama," katanya.

Editor: Donald Karouw

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut