MANADO, iNews.id - Sebanyak 13 kabupaten dan kota di Sulawesi Utara (Sulut) ikut berkontribusi meningkatnya akumulasi Covid-19 dengan sumbangan 363 kasus baru. Total Terpapar Covid-19 di Sulut kini telah mencapai 25.253 orang.
"Jumlah yang terpapar sebanyak 25.253 orang itu setelah ketambahan 363 kasus baru,” ujar Jubir Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulut, Steaven Dandel di Manado, Selasa (3/8/2021).
Dandel menjelaskan, kasus terbanyak berasal dari Kota Manado yakni 81 orang, Kabupaten Minahasa 78 orang, Kota Bitung 62 orang, Kabupaten Minahasa Utara 43 orang, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan 25 orang.
Selanjutnya, Kota Tomohon 19 orang, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara 17 orang, Kota Kotamobagu 12 orang.
Kemudian, di bawah 10 kasus yaitu Kabupaten Kepulauan Sangihe sembilan orang, Kabupaten Minahasa Selatan tujuh orang, Kabupaten Minahasa Tenggara enam orang, Kabupaten Bolaang Mongondow tiga orang dan Kabupaten Kepulauan Sitaro satu orang.
Editor : Cahya Sumirat
Artikel Terkait