McAfee selama bertahun-tahun menjalani hidupnya dalam pelarian dari otoritas AS. Selama beberapa waktu, dia tinggal di atas kapal superyacht. Dia didakwa di Tennessee, AS, atas tuduhan penghindaran pajak dan juga didakwa dalam kasus penipuan mata uang kripto di New York.
Pendiri perusahaan teknologi itu ditahan pada 3 Oktober di Bandara Barcelona saat dia akan naik pesawat menuju Istanbul, Turki, dengan paspor Inggris.
McAfee pernah bekerja untuk NASA, Xerox, dan Lockheed Martin sebelum meluncurkan antivirus komersial pertama di dunia pada 1987. Dia menjual perusahaan perangkat lunaknya ke Intel pada 2011 dan tidak lagi terlibat dalam bisnis tersebut. Sampai hari ini, program antivirus McAfee masih menggunakan namanya dan memiliki 500 juta pengguna di seluruh dunia.
Pengadilan tinggi Spanyol pada Rabu (23/6/2021) menyatakan setuju untuk mengekstradisi McAfee ke Amerika Serikat.
Editor : Cahya Sumirat
Artikel Terkait