AKBP Alam Kusuma mengajak para tahanan untuk bersyukur kepada Tuhan yang telah memberikan nikmat hidup.
“Wujud syukur itu salah satunya dengan berbuat baik. Harus berusaha dan yakin bahwa Tuhan pasti akan mengubah nasib kita. Selama kita masih diberikan kesempatan hidup, kita harus berjuang, jangan putus asa. Jalani hidup dengan penuh semangat, pasti Tuhan akan memberikan yang terbaik,” pesannya kembali.
AKBP Alam Kusuma dalam kesempatan itu juga berharap agar polisi makin dicintai masyarakat, bukan dibenci.
“Jadi, saudara-saudara saat ini berhadapan dengan hukum, itu bukan kemauan kita. Karena memang ada sanksi hukumnya jika saudara-saudara melakukan tindak pidana, baik disengaja atau pun tidak disengaja. Jangan membenci pihak kepolisian yang menangkap saudara-saudara. Tetap cintai polisi, karena siapa lagi yang akan menjaga keamanan dan ketertiban kalau bukan polisi dan juga masyarakat termasuk saudara-saudara ini,” ucap AKBP Alam Kusuma.
Editor : Cahya Sumirat
Artikel Terkait