MANADO, iNews.id - Polda Sulawesi Utara (Sulut) mempersiapkan enam titik penyekatan di perbatasan dan mendirikan 102 pos pengamanan di lokasi strategis terkait larangan mudik Lebaran 2021. Pengamanan ini menjadi bagian dari Operasi Ketupat Samrat 2021.
"Sasaran pengamanan Operasi Ketupat tahun ini tersebar di 102 titik strategis. Di antaranya pelabuhan, terminal, bandara, pasar, pusat perbelanjaan dan lokasi vital lainnya,” ujar Kapolda Sulut Irjen Pol Nana Sudjana, Rabu (5/5/2021).
Sementara, terkait larangan mudik sesuai instruksi Pemerintah Pusat, Kapolda menegaskan akan mendirikan enam Pos Penyekatan.
“Enam Pos Penyekatan berada di Pelabuhan Manado, Pelabuhan Bitung, Bandara Sam Ratulangi, Tugu Boboca Malalayang, serta dua pos di perbatasan Provinsi Sulut-Gorontalo, yaitu di Kabupaten Bolmong Utara dan Bolmong Selatan. Selebihnya pos pengamanan dan pos pelayanan,” katanya.
Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait