get app
inews
Aa Text
Read Next : Mahasiswa Tewas Dikeroyok di Halaman Masjid Sibolga, 3 Orang Ditangkap Polisi

2.956 Warga Popayato Gorontalo Dapat Bantuan Pangan Pemerintah

Jumat, 15 April 2022 - 09:12:00 WITA
2.956 Warga Popayato Gorontalo Dapat Bantuan Pangan Pemerintah
Gubernur Gorontalo Rusli Habibie bersama perwakilan KPM BLP3G di Kecamatan Popayato Kabupaten Pohuwato, Kamis. (Foto: Antara/HO-Kominfo)

GORONTALO iNews.id - Sebanyak 2.956 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamatan Popayato, Popayato Timur dan Popayato Barat, Kabupaten Pohuwato mendapatkan bantuan pangan. Bantuan tersebut merupakan Bantuan Langsung Pangan Pemerintah Provinsi Gorontalo (BLP3G).

Bantuan yang dikemas dalam "Bakti Sosial NKRI Peduli" itu terdiri dari Kecamatan Popayato sebanyak 1.230 KPM, Popayato Timur 865 KPM dan Popayato Barat 861 KPM.

Setiap paket berisi beras 10 kilogram, gula pasir 2 kilogram, telur ayam 10 butir, dan ikan tuna 0,5 kilogram.

Gubernur Gorontalo Rusli Habibie secara simbolis memberikan BLP3G di aula kantor Kecamatan Popayato Timur, Kamis (14/4/2022).

Pada kesempatan tersebut, Rusli meminta warga untuk tetap mewaspadai Covid-19, dengan menerapkan protokol kesehatan.

Menurutnya, meskipun pandemi mulai mereda, namun gaya hidup bersih dan sehat sangat ideal untuk terus diterapkan dalam hidup sehari-hari.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut