get app
inews
Aa Text
Read Next : Densus 88 Sebut ISIS Sebarkan Propaganda via Medsos untuk Rekrut Anak-Anak

Capaian Vaksinasi Covid-19 di Minahasa 77 Persen, Peran Tokoh Agama Masih Diperlukan 

Minggu, 16 Januari 2022 - 14:02:00 WITA
Capaian Vaksinasi Covid-19 di Minahasa 77 Persen, Peran Tokoh Agama Masih Diperlukan 
Bupati Minahasa Royke Roring, di Tondano. (Foto: Antara/HO-Dokumentasi pribadi)

MINAHASA, iNews.id - Capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Minahasa sudah mencapai 77 persen. Daerah tersebut sudah bisa melaksanakan vaksinasi dosis tiga.

"Saat ini capaian vaksinasi di Kabupaten Minahasa sudah pada 77 persen dan Minahasa merupakan satu dari 10 kabupaten/kota di Sulawesi Utara yang diizinkan melaksanakan vaksinasi dosis ketiga," kata Bupati Minahasa Royke Roring di Tondano, Sabtu (15/1/2022).

Bupati memohon topangan para pendeta, penatua, diaken bahkan seluruh jemaat untuk vaksinasi termasuk untuk anak-anak usia 6-11 tahun.

"Sebagaimana juga pemerintah akan menopang semua program gereja termasuk pemilihan di aras wilayah dan sinode," kata bupati dalam Ibadah Peresmian Wilayah Warembungan yang merupakan pemekaran dari Wilayah Pineleng.

Pihaknya berharap masyarakat jangan takut divaksin karena dijamin oleh pemerintah.

"Jangan takut vaksin aman dan halal," katanya.

Bupati juga harap kerja sama orang tua untuk membawa anak-anak untuk divaksin.

"Pemerintah akan terus mengimbau agar semua masyarakat divaksin Covid-19, sehingga tercipta herd immunity, sehingga kita mampu melawan virus tersebut," katanya.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut