Menurut infografis dari Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Gorontalo, sejumlah 169 gardu distribusi meliputi 17.934 pelanggan terdampak, sedangkan data yang masuk dari UP3 Manado ditemukan total 457 gardu distribusi terdampak meliputi 27.212 pelanggan.
Petugas PLN yang tersebar di seluruh wilayah kerja PLN Unit Induk Wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah Dan Gorontalo (UIW Suluttenggo) bergerak cepat menindaklanjuti berbagai gangguan yang timbul dengan tetap menerapkan SOP (standard operation procedure) dan mengutamakan keselamatan kerja dalam melakukan perbaikan.
Leo menjelaskan petugas PLN sudah dipersiapkan untuk menghadapi berbagai situasi darurat untuk melakukan perbaikan dan penormalan listrik dalam situasi tertentu dengan mengutamakan keselamatan.
“Tentunya kami berkomitmen memberikan pelayanan penuh kepada seluruh pelanggan kami dengan tetap memperhatikan keselamatan kerja setiap petugas PLN. Seluruh petugas tanggap darurat PLN diterjunkan ke lapangan untuk secepatnya melakukan perbaikan pada jaringan yang terdampak agar listrik bisa segera pulih," ujarnya.
Editor : Cahya Sumirat