MEDAN, iNews.id - Sudah jatuh malah tertimpa tangga, begitu yang dialami pengusaha asal Medan ini. Apa pasal? Selama ini dia masih memberikan nafkah Rp65 juta setiap bulannya.
Namun ternyata istrinya sudah menikah lagi dengan pria lain. Dia pun melaporkan istrinya menikah lagi dengan berondong baru tahun di tahun 2022.
Dalam persidangan, pada Kamis (16/6/2022) suami bernama abar Menanti Sitompul menceritakan perjalanan rumah tangganya dengan Santi Rahmadani Lumbantoruan alias Dhani Edward.
Diketahui, Sabar dan Santi menikah pada 11 April 2006. Saat itu Sabar yang merupakan seorang pengusaha berstatus sebagai duda beranak dua. Sementara Santi mengaku gadis perawan.
Editor : Cahya Sumirat
Follow Berita iNewsSulut di Google News