get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemerintah Siap Bangun Sistem Pelaporan Kasus Keracunan MBG seperti Saat Pandemi Covid-19

Tetap Waspada, Kasus Positif Covid-19 di Kepulauan Sangihe Kembali Bertambah 7 Orang

Senin, 17 Oktober 2022 - 16:57:00 WITA
Tetap Waspada, Kasus Positif Covid-19 di Kepulauan Sangihe Kembali Bertambah 7 Orang
Pemerintah kembali mengimbau semua warga, agar menggunakan masker dengan benar. (Foto: Antara/Ilustrasi)

SANGIHE, iNews.id - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, Handry Pasandaran mengungkapkan, ada penambahan tujuh kasus positif Covid-19 di daerah tersebut. Dengan demikian total saat ini terjadi penambahan 17 orang.

"Kasus positif Covid-19 di Sangihe kembali bertambah tujuh orang sehingga menjadi 17 kasus aktif," kata Kadis Kesehatan Kabupaten Sangihe, Handry Pasandaran di Tahuna, Senin (17/10/2022).

Menurut dia, dengan bertambahnya tujuh orang maka sejak tahun 2020 sudah ada 1.904 orang warga Kabupaten Sangihe yang terpapar Covid-19.

Sebanyak 17 orang yang saat ini masih aktif positif Covid-19 tersebar di enam kecamatan, yaitu Kecamatan Tabukan Utara (3), Tahuna (1), Tahuna Timur (3), Tamako (2), Manganitu (7) dan Tatoareng satu kasus.

Dia mengatakan, sampai saat ini sudah 1.840 orang yang sembuh dari Covid-19, namun ada 47 orang pasien yang meninggal dunia.

Dengan terus bertambahnya kasus Covid-19, maka pemerintah Kabupaten Sangihe mengimbau masyarakat untuk mengedepankan kewaspadaan dalam setiap aktivitas yang dilakukan.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut