Viral 2 Pria di Manado Curi Tabung Elpiji, Aksinya Terekam CCTV

Cahya Sumirat ยท Minggu, 19 Maret 2023 - 16:41:00 WITA
Viral 2 Pria di Manado Curi Tabung Elpiji, Aksinya Terekam CCTV
Kurang dari 24 Jam, pencurian yang viral di media sosial diamankan Tim Opsnal Polsek Malalayang Polresta Manado. (Foto: Humas)

MANADO, iNews.id – Dua orang pria berinisial FM (22) dan GB (16), warga Kelurahan Krida, Kecamatan Malalayang ditangkap Tim Opsnal Polsek Malalayang, Minggu (19/3/2023) pukul 11.00 WITA. Penangkapan keduanya terkait kasus pencurian tabung gas elpiji tiga kilogram (kg) yang viral di media sosial.

"Pencurian tabung gas itu terjadi pada Sabtu 18 Maret 2023 sekitar pukul 19.00 Wita tepatnya di kompleks Perumahan Mangga Permai, Kecamatan Malalayang. Kedua pelaku mencuri tabung gas elpiji tiga kg terekam dalam CCTV," kata Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait.

Merespons kejadian tersebut tim Opsnal Polsek Malalayang melakukan pengembangan dan penyelidikan hingga menangkap para pelaku di Desa Kalasey.

“Pelaku dan barang bukti sudah diamankan di Mako Polsek Malalayang untuk pemeriksaan lebih lanjut,” ucapnya.

Editor : Cahya Sumirat

Follow Berita iNewsSulut di Google News

Bagikan Artikel:


Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.