get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Jalur Alternatif ke Wonosobo, Nikmati Perjalanan dengan Pemandangan Memukau

Wisatawan Asing Ikut Balap Karung hingga Makan Kerupuk Meriahkan HUT RI di Gorontalo

Kamis, 18 Agustus 2022 - 08:06:00 WITA
Wisatawan Asing Ikut Balap Karung hingga Makan Kerupuk Meriahkan HUT RI di Gorontalo
Wisatawan mancanegara berbaur dengan warga lokal mengikuti permainan tradisional dalam memperingati HUT ke-77 RI di Desa Timuato Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, Rabu. (Foto: Antara)

GORONTALO, iNews.id - Sejumlah wisatawan asing turut memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Desa Timuato, Kecamatan Telaga Jaya Kabupaten Gorontalo. Mereka ikut serta dalam kompetisi permainan tradisional.

Wisatawan dari sejumlah negara seperti Belanda, Perancis, Swiss tampak antusias mengikuti permainan balap karung, makan kerupuk, hingga sepakbola dangdut.

Para wisatawan berbaur dengan warga Timuato, yang juga mengikuti permainan tersebut.

“Saya menikmati permainannya, bahkan tim kami menang dua kali dalam permainan sepak bola dangdut,” kata Pietertje Sumiatin, wisatawan dari Belanda, Rabu (17/8/2022).

Dia juga mengaku senang dan terhibur bisa menyaksikan permainan yang dilakukan anak-anak Timuato.

Dengan berbekal penjelasan aturan main dari para pemandu wisata, para wisatawan ikut berkompetisi dengan lawan main dari warga lokal maupun sesama wisatawan.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut