get app
inews
Aa Text
Read Next : Cegah Stunting, Wamendagri Ingatkan Pemda soal Anggaran Tak Efisien

Kasus Kekerdilan Masih Tinggi, Gorontalo Utara Targetkan Turun jadi 9 Persen

Kamis, 13 Oktober 2022 - 18:22:00 WITA
Kasus Kekerdilan Masih Tinggi, Gorontalo Utara Targetkan Turun jadi 9 Persen
Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, terkait target penurunan kasus kekerdilan anak (stunting) tahun anggaran 2022. (Foto: Antara)

GORONTALO, iNews.id - Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu menargetkan penurunan angka kekerdilan (stunting) di daerah itu turun menjadi 9 persen pada akhir tahun ini. Kasus kekerdilan masih 17,47 persen pada 2021.

"Target nasional penurunan kasus kekerdilan anak mencapai 14 persen pada 2024. Kami menargetkan menjadi sembilan persen pada akhir tahun ini," kata Thariq di Gorontalo, Kamis (13/10/2022).

Oleh karena itu, pemerintah daerah telah menyiapkan desain untuk mencapai target tersebut. Mulai dari regulasi, penyiapan sistem, termasuk intervensi spesifik dan sensitif yang akan dilakukan.

Jika merujuk pada hasil survei, katanya, kasus kekerdilan anak di daerah ini masih 29 persen. Namun, berdasarkan hasil timbang pada 2021, kasus kekerdilan di daerah ini mencapai 17,47 persen.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut