get app
inews
Aa Text
Read Next : Fakta Pilu Kasus Irene Sokoy di Papua, Ibu Hamil dan Bayi Meninggal usai Ditolak 4 RS

Membanggakan, usai Naik Pangkat Putra Papua Ini Jabat Kapoksahli Pangdam

Kamis, 20 Mei 2021 - 19:25:00 WITA
Membanggakan, usai Naik Pangkat Putra Papua Ini Jabat Kapoksahli Pangdam
Kapoksahli Pangdam XVIII/ Kasuari Brigjen TNI Yusuf Ragainaga. (Foto: Dispenad).

Yusuf Ragainaga menggantikan Brigjen TNI Drajad Brima Yoga, yang diberi tugas baru sebagai Danrem 043/Gatam (Lampung) Kodam II/Sriwijaya. Adapun Yusuf sebelumnya menjabat Kasrem 173/PVB (Biak) Kodam XVII/Cendrawasih.

Dengan penunjukan tersebut, dia pun pecah bintang alias menjadi perwira tinggi. Satu bintang emas kini resmi tersemat di pundaknya.

Lahir di Serui, 8 Januari 1967, Yusuf merupakan abituren (lulusan) Akademi Militer 1990 dari kecabangan infanteri. Berbagai jabatan pernah diembannya, mulai Dandim 0827/Sumenep (2009), Wairdam V/Brawijaya, Kababinminvetcaddam IV Diponegoro (2018-2019) hingga Staf Ahli Pangdam XVII/Cenderawasih bidang Hukum dan Humaniter (2019- 2020).

Dia selanjutnya dimutasi sebagai Kasrem 173/Praja Vira Braja (2020- 2021) dan berlanjut kini sebagai Kapoksahli Pangdam Kasuari.

Di tempat barunya, Yusuf akan membantu tugas-tugas Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, Pangdam Kasuari. Menariknya, Cantiasa juga lulusan Akmil 1990 alias rekan satu letting Yusuf. Cantiasa merupakan peraih penghargaan Adhi Makayasa alias lulusan terbaik. 

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut