Pemkot Tomohon Sebut Terus Penuhi Layanan Kebutuhan Dasar Warga Kota
TOMOHON, iNews.id - Pemerintah Kota Tomohon menyebut terus berupaya memenuhi layanan kebutuhan dasar warga kota. Layanan tersebut mencakup kesehatan, pendidikan, sosial serta bidang lainnya.
"Di bidang kesehatan Rumah Sakit Anugerah telah terakreditasi paripurna dan fasilitas memadai, menyediakan layanan gratis jemput bola langsung ke rumah untuk pasien yang akan ke rumah sakit," kata Wali Kota, Tomohon Caroll JA Senduk di Tomohon, Senin (10/4/2023).
Selanjutnya, pelayanan kesehatan gratis melalui program BPJS Kesehatan, juga tersedia fasilitas operasi bagi pasien yang dalam sehari selesai operasi sudah bisa beraktivitas.
Kemudian di bidang pendidikan, lanjut Wali Kota, pemerintah daerah menyediakan beasiswa bagi guru maupun siswa sebagai upaya meningkatkan kompetensi guru serta daya saing siswa.
Editor: Cahya Sumirat