get app
inews
Aa Text
Read Next : Satgas Korpasgat RI-PNG 2025 Beri Bantuan ke Warga Pedalaman Puncak Jaya di HUT RI

Polisi di Talaud Ini Inisiasi Klinik Bhabinkamtibmas Bergerak untuk Warga Lansia

Senin, 28 Juni 2021 - 14:01:00 WITA
Polisi di Talaud Ini Inisiasi Klinik Bhabinkamtibmas Bergerak untuk Warga Lansia
Bentuk pelayanan kesehatan Klinik Bhabinkamtibmas Bergerak dilakukan dengan mengunjungi rumah-rumah para lansia.(Foto: Istimewa)

TALAUD, iNews.id -  Dedikasi Brigadir Polisi (Brigpol) Andika Eka Putra Amisi untuk terus memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat, patut diacungi jempol. Wajar saja jika anggota Polri yang berdinas di Polsek Kabaruan Polres Kepulauan Talaud ini meraih penghargaan Juara I Polisi Teladan tingkat Polda Sulawesi Utara (Sulut) tahun 2020 lalu.

Penghargaan tersebut rupanya semakin menambah semangatnya untuk melakukan aksi nyata kepedulian kepada warga di desa binaannya, yaitu Rarange dan Kordakel, Kecamatan Kabaruan, Kabupaten Kepulauan Talaud.

Buktinya, Brigpol Andika kembali menginisiasi sebuah program bertajuk: Klinik Bhabinkamtibmas Bergerak, pada Sabtu (26/06/2021) pagi. Kegiatan ini dilakukan dalam bentuk pelayanan kesehatan secara gratis kepada masyarakat, khususnya para warga lanjut usia (lansia).

“Pelayanan kesehatan melalui program Klinik Bhabinkamtibmas Bergerak ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian terhadap warga khususnya lansia. Dilakukan sebagai rangkaian bakti sosial dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75, pada 1 Juli mendatang,” ujarnya, Senin (28/6/2021)

Bentuk pelayanan kesehatan yang diberikan antara lain pemeriksaan tensi darah, gula darah, kolesterol, asam urat dan juga berbagai keluhan kesehatan dari para lansia.

Pelayanan kesehatan pagi itu dilakukan bersama lima orang relawan, terdiri dari Grace Bambulu beserta empat tenaga medis lainnya.

Kegiatan dilakukan secara door to door. Brigpol Andika bersama para relawan menyambangi rumah-rumah warga lansia di Rarange dan Kordakel untuk melakukan pemeriksaan kondisi kesehatan.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut