Punya Potensi Besar, Limboto Diharapkan Lahirkan Kafilah Terbaik
Namun, Kata Hendra untuk mencapai hal tersebut tentunya segala sesuatu harus dipersiapkan. Salah satunya yaitu terbentuknya kepengurusan Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) di tingkat kecamatan.
“Kalau itu sudah terbentuk maka kita bisa melakukan langkah selanjutnya untuk memaksimalkan program MTQ ke depan, sehingga saya meminta camat segera menyusun kepengurusan LPTQ,” ujarnya.
Ia menjelaskan pelaksanaan MTQ akan dilaksanakan di Kecamatan Tibawa, dan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) di Kecamatan di Batudaa Pantai.
"Jadi pelaksanaannya sebelum bulan Ramadhan untuk tahun ini, olehnya saya beri target kepengurusan di tingkat Kecamatan sudah terbentuk akhir bulan Januari," katanya.
Editor: Cahya Sumirat