MANADO, iNews.id - Sebanyak 900 nelayan di Sulawesi Utara (Sulut) ini pada tahun 2022 ditargetkan mengikuti program asuransi. Asuransi tersebut dibiayai kementerian Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).
"KIta menargetkan sebanyak 900 nelayan di Sulut ikut asuransi. Ini semua demi kebaikan nelayan," ujar Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Tinneke Adam di Manado, Sabtu (18/12/2021).
Kuota sebanyak 900 nelayan ini bisa saja bertambah asalkan berkasnya cepat masuk ke Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).
"Kuotanya bisa saja lebih dari 900 nelayan , tapi harus cepat mendaftar agar bisa masuk pangkalan data. Jadi siapa cepat dia yang akan cepat didaftar," katanya.
Editor : Cahya Sumirat