get app
inews
Aa Text
Read Next : Musala Ponpes Al Khoziny Sidoarjo Ambruk, Evakuasi Masih Berlangsung

Sangihe Dilanda Hujan, BPBD Minta Warga Waspadai Bencana Longsor

Senin, 24 Oktober 2022 - 12:55:00 WITA
Sangihe Dilanda Hujan, BPBD Minta Warga Waspadai Bencana Longsor
Kabupaten Kepulauan Sangihe diguyur hujan dengan intensitas sedang sejak hari Minggu (23/4).(Foto: MPI/Cahya Sumirat/Ilustrasi)

SANGIHE, iNews.id - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara Wandu Labesi, mengingatkan warga masyarakat di daerah itu agar mewaspadai bencana alam longsor yang terjadi di musim hujan. Apalagi sejak Minggu hujan sedang terjadi di daerah itu.

"Kami meminta semua warga masyarakat agar terus waspada terhadap kondisi alam khususnya longsor akibat musim hujan yang saat ini melanda Kabupaten Sangihe," kata Wandu Labesi di Tahuna, Senin (24/10/2022)

Menurut dia, saat ini Kabupaten Kepulauan Sangihe diguyur hujan dengan intensitas sedang sejak hari Minggu (23/4), sehingga perlu kewaspadaan dari semua masyarakat.

"Sampai hari ini Kabupaten Sangihe masih diguyur hujan dengan intensitas sedang sehingga kami mengingatkan semua warga agar mewaspadai bencana longsor," ujarnya.

Warga masyarakat yang bermukim di daerah lereng bukit dan wilayah rawan longsor agar meningkatkan kewaspadaan.

Kabupaten Sangihe kata dia merupakan salah satu daerah di Sulawesi Utara yang rawan bencana alam banjir dan longsor sebab sudah sering terjadi ketika hujan dengan intensitas tinggi.

Editor: Cahya Sumirat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut