Kapolda Sulut Serahkan Hewan Kurban kepada Panitia Idul Adha di Manado
Dalam kesempatan itu, Kapolda juga mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha kepada seluruh umat Muslim.
“Saya atas nama pribadi, maupun selaku Kapolda Sulut mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin,” ucapnya.
Penyerahan hewan kurban tersebut dilakukan sesaat usai pelaksanaan salat Idul Adha di Masjid Nurul Jihad Polda Sulut. Bertindak selaku Imam yakni Rikson Hasanati dengan Khatib Djafar Alkatiri.
Turut hadir dalam penyerahan hewan kurban, Wakapolda Sulut Brigjen Pol Rudi Darmoko didampingi Wakil Ketua Pengurus Bhayangkari Daerah Sulut Vily Rudi Darmoko, para pejabat utama Polda Sulut, Anggota DPD Djafar Alkatiri, Ketua MUI Sulut KH Abd Wahab Abd Gafur, dan Ketua PWNU Sulut H Ulyas Taha.
Diketahui, pada peringatan Idul Adha tahun ini, Polda Sulut mennyerahkan 20 ekor hewan kurban, terdiri atas 20 ekor sapi dan 4 ekor kambing. Hewan kurban tersebut merupakan sumbangan di lingkup Polda Sulut. Sebanyak sembilan ekor sapi di antaranya disumbangkan ke beberapa masjid dan organisasi keagamaan.
Editor: Donald Karouw